Senin, 01 Februari 2010

Syukurlah...Honda Jazz di 4 Negara Bebas dari Recall

Jakarta. DetikOto - Honda memastikan Honda Jazz yang berada di 4 negara yakni Jepang, Indonesia, Thailand, dan Australia bebas dari recall meski ada penarikan sekitar 646.000 unit Honda Jazz dan City di seluruh dunia.

Honda Jazz di 4 negara ini tidak memiliki masalah pada master switch power window. Hal tersebut, karena terdapat perbedaan desain dan suplier komponen bermasalah tersebut.

Sehingga untuk Honda Jazz yang dipasarkan di Jepang, Indonesia, Thailand dan Australia aman karena menggunakan merek Toyo Denso.

"Yang bermasalah itu yang berasal dari Omron, sedangkan yang dibuat oleh Toyo Denso, semua aman," ungkap Direktur Marketing dan After Service PT HPM Jonfis Fandy, kepada detikOto, Senin (1/2/2010)

Beredarnya penarikan kembali sebanyak 646.000 unit mobil hatchback Honda Jazz secara global, tentunya membuat para konsumen ketar-ketir, tapi Honda telah mengklarifikasi sehingga masyarakat tidak perlu khawatir.

Honda menarik Jazz produksi tahun 2002 hingga 2008 yang dijual di Afrika Selatan, juga 172.000 unit yang beredar di Inggris, serta 140.000 unit yang dijual di Amerika Serikat.

Penyebab Honda Jazz di Recall


Honda secara global telah melakukan penarikan unit Honda Jazz sebanyak 646.000
unit, yang meliputi Amerika, Inggris juga Afrika Selatan, karena masalah power
window yang konslet. Apa penyebabnya?

Penyebabnya adalah air. Air mengakibatkan master switch power window Honda Jazz
konslet. Namanya piranti elektronik, master switch tersebut tentunya rentan terkena air, sehingga bisa menyebabkan konslet.

"Kejadian di global diakibatkan seorang penumpang menumpahkan minuman bersoda pada panel power window," ujar Jonfis.

Akibatnya, terjadi genangan air disekitar panel power window tersebut, dan pada kondisi tertentu air masuk melalui celah yang terbuka, sehingga mengenai bagian master switch pada power window.

Nah desain panel dan master siwtch power window yang disuplai oleh produsen Omron bermasalah karena masih meninggalkan sedikit celah untuk air masuk, sehingga bisa menyebabkan konsleting.

"Pada kondisi tertentu, selain tersiram air, bisa juga karena terkena cipratan air hujan dalam waktu yang lama, ketika jendela terbuka, sehingga air tergenang," tambah Jonfis.

Namun, pengguna Honda Jazz di Indonesia tidak usah merasa khawatir oleh permasalahan tersebut, karena Honda Prospect Motor sebagai pemegang mereknya di tanah air menyatakan kalau suplaiernya berbeda, sehingga desainnya pun berbeda.

"Di sini (Honda Jazz Indonesia) disuplai oleh Toyo Denso, sehingga bebas masalah," ujar Jonfis.

0 komentar:

Posting Komentar