Lingkungan pengendalian menetapkan corak suatu organisasi, mempengaruhi kesadaran akan pengendalian dari orang-orangnya. Lingkungan pengendalian merupakan dasar untuk semua komponen pengendalian intern yang lain, menyediakan disiplin dan struktur. Lingkungan pengendalian mencakup faktor-faktor :
- Intergritas dan nilai etika.
- Komitmen terhadap kompetensi
- Partisipasi dewan komisaris atau komite audit
- Filosofi dan gaya operasi manajemen
- Struktur organisasi
- Pemberian wewenang dan tanggung jawab
- Kebijakan dan praktik sumber daya manusia
AKTIVITAS PENGENDALIAN
Aktivitas pengendalian adalah kebijakan dan prosedur yang membantu meyakinkan bahwa tindakan yang diperlukan dilaksanakan ke arah risiko dalam dalam pencapaian tujuan entitas. Aktivitas pengendalian memiliki berbagai tujuan dan diterapkan di berbagai tingkat organisasi dan fungsi.
Umumnya, aktivitas pengendalian yang mungkin relevan dengan audit dapat digolongkan sebagai kebijakan dan prosedur yang berkaitan dengan hal-hal berikut ini.
- Review kinerja
- Pengolahan Informasi
- Pengendalian fisik terhadap aktiva
- Pemisahan tugas
Sumber : Forensik Audit oleh Drs. Amin Widjaja Tunggul, Ak. MBA
0 komentar:
Posting Komentar